Apa Arti Tawakkal?


tawakkal

Para ulama mendefinisikan bahwa tawakkal adalah benar-benar bersandar kepada Allah dalam hal pemberian manfaat dan menolak keburukan disertai rasa percaya penuh kepada Allah ta’ala dan menjalankan sebab yang dibenarkan syari’at.

Benar benar bersandar maksudnya bersandar kepada Allah secara murni, dimana Anda tidak meminta kecuali kepada Allah, tidak memohon pertolongan kecuali kepada Allah, tidak berharap kecuali kepada Allah, tidak takut kecuali kepada Allah dan bergantung hanya kepada Allah dalam pemberian manfaat dan menolak keburukan.

Sikap ini belum cukup tanpa ada rasa keyakinan yang mendalam kepada Allah dan menjalankan sebab yang diizinkan oleh-Nya, dimana Anda percaya tanpa ragu dan menjalankan sebab yang diizinkan oleh-Nya

Dikutip dari buku 100 Pelajaran dari Kitab Aqidah Wasithiyah, Muhammad bin Shalih Al Utsaimin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.