Peran Istri Shalihah, Menenangkan Hati Suami


wanita shalihah perhiasan terindah

Dalam sejarah awal turunnya wahyu kepada Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau merasa takut dan tegang karena bertemu malaikat Jibril, sosok asing yang tentunya sangat aneh bagi beliau.

Kemudian setelah itu beliau pulang menemui istri beliau Khadijah radhiyallahu ‘anha. Mendapati suaminya dalam keadaan pucat, takut dan tegang, yang dilakukan pertama oleh Khadijah adalah menenangkan beliau, bukan mencecar dengan berbagai pertanyaan. Khadijah menghibur bahwa Allah tidak mungkin menghinakan beliau, karena beliau adalah seorang yang bersifat demikian dan demikian. Karena hiburan dari istrinya, Nabi pun menjadi tenang dan kejadian ini sangat berkesan bagi beliau.

Inilah salah satu hikmah dan peran istri shalihah, menjadi penenang suami ketika keresahan dan kegalauan sebagai sifat manusiawi muncul.

Disusun oleh Redaksi WanitaSalihah.Com

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.